Pemerintah Sulteng Akan Bangun Taman Kenangan Diatas Petobo

Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola mengatakan memorial park akan dibangun di Petobo. Hal ini sebagai pengingat likuifaksi yang menenggelamkan wilayah ini.

Longki juga menegaskan pelarangan bagi warga Sulawesi Tengah untuk kembali mendirikan bangunan di Petobo.

“Itu (Petobo) dijadikan memorial park, jadi akan dibuat seperti taman kenangan dan tidak dibenarkan lagi untuk mendirikan bangunan di sana,” kata Longki saat menghadiri acara peresmian Rumah Sakit Lapangan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) di Kabupaten Sigi, Kamis (8/11).

“Jadi nanti tinggal ditulis beberapa jenazah yang meninggal di sana,” pungkasnya dia.

Longki juga menjanjikan relokasi bagi warga yang kehilangan rumah dan tanahnya di Petobo. Nantinya warga akan dipindahkan sesuai domisili masing-masing.

“Jadi kalau mereka dari Sigi ya akan ditempatkan juga di Sigi, kalau dari palu ya akan ditempatkan di palu,” jelas dia.

Hingga saat ini, Petobo terus dijaga ketat pihak keamanan, mengingat masih berlangsungnya proses perataan tanah oleh para petugas.

Meski begitu masih banyak warga sekitar yang nekad masuk, baik menyelamatkan barang yang masih tersisa disana, hingga sekedar berwisata dan mengabadikan foto.

via Pemerintah Sulteng Akan Bangun Taman Kenangan Diatas Petobo

credit by #913

Rumput GBK Dipastikan Aman Saat Berjalannya Konser GNR

Masyarakat di Indonesia tidak perlu cemas dengan konser band rock Amerika Serikat, Guns N Roses yang bakal dilangsungkan di atas lapangan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Kamis (8/11) malam.

Pasalnya, sebagaimana diungkapkan Adib, perwakilan dari UnUsUaL Entertainment dan TEM yang bertindak sebagai promotor acara, rumput lapangan SUGBK dijamin tidak akan mengalami kerusakan.

Menurut Adib, rumput lapangan menjadi perhatian khusus untuk diamankan dengan ditutup menggunakan cover penutup rumput. Hal ini menjadi persiapan yang utama dalam konser GNR yang bertajuk “Not In This Lifetime Tour”.

“Tadi teman-teman (awak media) sudah lihat ya, sudah ditutup, jadi jangan khawatir semua juga happy melakukan itu. Maksudnya adalah melindungi rumput itu salah satu yang menjadi tujuan ketika konser ini kali pertama diumumkan,” tutur Adib saat berada di SUGBK.


“Sudah pasti, itu akan kita cover duluan, karena kita tahu bahwa Stadion Utama GBK ini adalah milik seluruh rakyat Indonesia dan pasti dilindungi, jadi Insya Allah tidak akan ada masalah” lanjutnya.

Di samping menyampaikan perihal tersebut, Adib juga sempat memberikan sedikit bocoran terkait riders (permintaan khusus) yang diminta manajemen GnR untuk konsernya kali ini.

Apabila dalam konser terdahulu, mereka meminta disediakan bunga mawar, maka dalam konser kali ini, GnR rupanya memiliki permintaan khusus lainnya yang cukup unik. “Pokoknya, harus ada nasi goreng dan rendang sebagai riders yang mereka ingin coba kali ini,” pungkasnya Adib.

Indonesia merupakan tujuan pertama GnR dalam tur Asia-nya yang bertajuk “Guns N Roses: Not In This Lifetime Tour”, dan penampilan GnR ini juga menjadi konser internasional pertama setelah Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta melakukan renovasi.

via Rumput GBK Dipastikan Aman Saat Berjalannya Konser GNR

credit by #913

Peserta Menganggap Tes CPNS Tahun Ini Sangat Sulit

Tes karakteristik pribadi (TKP) menjadi momok bagi peserta seleksi kompetensi dasar (SKD) CPNS 2018 di Pemprov Kalimantan Selaran. Jumlah soal TKP sebanyak 30 butir, sementara peserta harus memenuhi passing grade mencapai 143.

“Passing grade saya di TKP hanya 137. Padahal di soal tes intelegensia umum (TIU) dan tes wawasan kebangsaan (TWK) melebihi ambang batas,” keluh Krisna, pelamar CPNS formasi tenaga teknis sebagai instruktur ahli pertama di Disnakertrans.

Krisna tak menyangka soal -soal tahun ini sangat susah jika dibandingkan soal di seleksi CPNS sebelumnya. Tahun ini adalah tahun ketiga dia mengikuti seleksi CPNS. “Naskah soalnya agak ribet dan panjang. Berbeda dengan tahun lalu yang simpel,” terang Krisna.

Dia mengaku, pada seleksi CPNS sebelumnya, dia dinyatakan memenuhi syarat di soal TKP. Sebagai strategi menghemat waktu, dia mengerjakan naskah soal TKP terlebih dahulu. “Eh, ternyata, jauh berbeda. Malah banyak menguras waktu saya dan pada akhirnya saya dinyatakan tak memenuhi syarat,” tukasnya.

Untuk diketahui, setiap pilihan di soal TKP memiliki poin 1 sampai 5. Untuk poin 5 diberikan untuk jawaban yang paling tepat. Dan untuk TWK dan TIU, jawaban benar diberi poin 5, sedangkan jawaban salah diberi poin 0.

“Naskah soal TKP sangat panjang. Begitu juga jawabannya, perbedaan setiap jawaban amat tipis, sehingga sulit menentukan mana jawaban yang paling tepat,” sebutnya.

Dia berharap, jika nantinya banyak peserta yang tak memenuhi syarat di salah satu soal karena tak memenuhi passing grade, akan ada kebijakan dari pemerintah pusat. “Bayangkan, di sesi saya waktu tes hari Minggu tadi, hanya dua orang yang lulus. Dan gugurnya pun lebih banyak di soal TKP,” pungkasnya.

Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kalsel sendiri belum bisa membeberkan jumlah peserta yang tak sampai Passing Grade atau ambang batas yang ditentukan.

via Peserta Menganggap Tes CPNS Tahun Ini Sangat Sulit

credit by #913

KRI Banda Aceh, Membawa Sisa-Sisa Puing Pesawat Lion Air

Sebuah kapal pendarat dari KRI Banda Aceh membawa sejumlah bagian badan pesawat termasuk sebuah as roda pendarat dari Lion Air JT 610 ke dermaga JICT II Tanjung Priok.

Berdasarkan pantauan pada Selaa (6/11) kapal pendarat tersebut membawa serpihan seperti kulit pesawat, kepingan rangka dan yang terbesar merupakan komponen as roda pesawat. Temuan tersebut akan diserahkan ke Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) seperti temuan-temuan lainnya untuk dilakukan penyelidikan.

Berdasarkan penyelidikan KNKT sejauh ini, menyatakan bahwa pesawat bertipe Boeing 737 Max 8 yang jatuh di perairan Tanjung Pakis Karawang tersebut tidak pecah di udara sebagaimana kabar yang beredar di masyakarat.

“Pesawat tidak pecah di udara, kalau demikian yang terjadi pasti serpihannya akan sangat luas. Kami pastikan pesawat ini saat menyentuh air masih utuh,” tutur Ketua KNKT Soerjanto Tjahyono dalam konferensi pers di Jakarta.

via KRI Banda Aceh, Membawa Sisa-Sisa Puing Pesawat Lion Air

credit by #913

Pro-Kontra Dampak Ponsel Terhadap Keteranpilan Pada Tangan

Sebagian besar orang kini sukar jauh dari ponsel. Terlebih, generasi milenial yang cukup tergantung pada gawai dan mengaksesnya sepanjang waktu. Pertanyaannya, apakah mengakses ponsel dalam jangka waktu lama berdampak terhadap keterampilan tangan?

Profesor pendidikan bedah di Imperial College, London, Inggris, Roger Kneebone, berpendapat gawai berdampak buruk pada ketangkasan. Dia mengatakan, banyak mahasiswanya kesulitan melakukan operasi rumit disebabkan terlalu sering mengakses ponsel dan tablet.

Menurut Kneebone, anak-anak dari generasi yang lebih muda juga kurang melakukan aktivitas tangan seperti menggunting atau membuat prakarya di sekolah karena terpapar gawai sejak dini. Hal itu disebutnya akan berpengaruh setelah mereka dewasa kelak.

“Contoh paling jelas, ahli bedah membutuhkan ketangkasan menjahit dan menisik. Banyak hal tereduksi oleh ponsel karena aktivitas itu lebih banyak melibatkan layar datar dua dimensi,” ujarnya, seperti dikutip dari laman Huffington Post, Jumat (2/11).

Pendapat lain disampaikan Jack Chew, anggota badan pekerja fisioterapi Inggris, Chartered Society of Physiotherapy. Dia justru menganggap, berponsel meningkatkan ketangkasan tangan karena seseorang lebih banyak menggunakan jempolnya.

Chew mengatakan, laporan umum fisioterapi yang dimiliki serikatnya tidak menunjukkan bukti bahwa berponsel menurunkan keterampilan. Cedera persendian dan otot bisa terjadi karena gerakan berulang dalam bentuk apa pun, tidak selalu terkait dengan ponsel.

Beberapa kasus di mana pasien diduga mengalami cedera leher karena penggunaan ponsel juga tidak perlu dicemaskan berlebih. Secara teoritis, kata dia, derajat seseorang menunduk kala bergawai tidak lebih dari ketika dia membaca surat kabar.

“Saya justru berargumen bahwa peningkatan akses ke teknologi membantu membuat pilihan hidup lebih sehat. Ada keuntungan nyata, misalnya peningkatan penggunaan perangkat kebugaran seperti Fitbit atau Apple Watch,” kata Chew.

via Pro-Kontra Dampak Ponsel Terhadap Keteranpilan Pada Tangan

credit by #913

Ada Lima Produk Yang Merusak Lingkungan Tanpa Kita Sadari

Kerusakan lingkungan tak melulu berkutat pada sampah plastik, sedotan, atau limbah rumah tangga dan pabrik. Tanpa kita sadari, ternyata obat atau makanan yang kita manfaatkan sehari-hari ikut berkontribusi pada kerusakan alam.

Dikutip dari BBC, berikut lima produk yang bisa merusak lingkungan.

1.Alpukat

Kabar buruk bagi pecinta alpukat. Ternyata, budidaya buah berwarna hijau ini tidak ramah lingkungan. The Water Footprint Network, yang fokus pada kampanye hemat air, menghitung dibutuhkan 272 liter air demi mendapatkan satu buah alpukat siap panen.

Investigasi pada 2011 oleh otoritas perairan Cile mendapati adanya 65 perkebunan alpukat yang secara ilegal mengalihkan aliran sungai ke lahannya. Perbuatan itu dituding menyebabkan kekeringan sehingga penduduk sekitar kekurangan air bersih untuk konsumsi dan mencuci.

2.Pil kontrasepsi
Pil kontrasepsi memang berguna menahan laju pertumbuhan penduduk. Akan tetapi sebuah studi di Swedia oleh Lina Nikoleris mengungkap sisi lain pil kontrasepsi. Dalam tesisnya di Lund University, Lina menemukan hormon ethinyl-estradiol (EE2) di pil kontrasepsi.

EE2 merupakan versi sintetis oestrogen. Namun, kandungan ini rupanya dapat mengubah perilaku dan genetik beberapa jenis ikan.

Ketika terbuang bersama kotoran manusia, EE2 akan memengaruhi genetik salmon, ikan air tawar, dan kecoa. Studi juga mengungkap EE2 membuat ikan lebih sulit menangkap makanan.

3.Sampo

Minyak sawit dimanfaatkan tak hanya sebagai bahan masak namun juga campuran aneka produk kecantikan seperti sampo, lipstik, deterjen, dan pasta gigi. Akan tetapi, pembukaan lahan kelapa sawit telah merusak ribuan hektar hutan hujan tropis sehingga mengancam kehidupan satwa liar seperti orang utan.

Laporan WWF pada 2018 menyebut pembukaan lahan sawit menimbulkan produksi masif karbon dioksida, memperburuk perubahan iklim, dan merusak habitat orang utan.

4.Nanas
Di Kosta Rika, salah satu negara penghasil nanas terbesar di dunia, ribuan hektare hutan dimusnahkan demi membuka perkebunan nanas. Federasi Konservasi Kosta Rika menyebut tindakan itu merupakan perusakan alam yang tidak bisa lagi diperbaiki. Kerusakan makin parah karena nanas adalah tanaman monokultur yang membutuhkan semprotan pestisida selama pembudidayaannya.

5.Pewangi ruangan

Pewangi ruangan kerap kita gunakan untuk membuat udara ruangan lebih segar dan mengusir bau apek. Namun, Anda perlu tahu pada pewangi ruangan terkandung bahan kimia yang disebut limonene. Limonene inilah yang berperan menimbulkan bau citrus atau jeruk pada pewangi.

Acara BBC bertajuk Trust Me, I’m a Doctor mencoba bereksperimen dengan limonene. Ketika bahan tersebut disemprotkan ke udara terbentuklah formaldehid. Paparan formaldehid berkontribusi menyebabkan asma dan penyakit lainnya termasuk kanker.

via Ada Lima Produk Yang Merusak Lingkungan Tanpa Kita Sadari

credit by #913

Tahayul Dibalik Musibah Diindonesia

Musibah datang bertubi-tubi di negara kita. Sejak gelombang tsunami di Aceh dan Nias 24 Desember 2004, yang menewaskan lebih 200 ribu jiwa, musibah terus terjadi susul menyusul. Seperti gempa bumi di Yogyakarta, gempa di Padang, gempa di Lombok, gempa dan tsunami di Palu dan Donggala.

Selain bencana alam, kecelakaan pesawat terbang juga terjadi beberapa kali. Pada 5 September 2005 Boeing 737-200 Mandala Airlines gagal take off dari Bandara Polonia Medan. Pesawat yang bertujuan Jakarta itu menerobos pagar Bandara dan menabrak perumahan penduduk. Dari 117 penumpang dan awaknya, hanya 17 orang yang selamat. Selain itu, 41 penduduk yang tinggal dekat bandara juga tewas.

Berikutnya adalah kecelakaan pesawat Adam Air, berjenis Boeing 737-300, yang diduga jatuh ke laut di lepas Pantai Mamuju. Seluruh penumpang dan awak pesawat lebih dari 100 orang belum ditemukan sampai kini. Dan kecelakaan pesawat teranyar adalah jatuhnya pesawat Lion Air nomor penerbangan JT 610 di Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10).

Di lautan juga terjadi beberapa kecelakaan kapal laut. KMP Senopati Nusantara yang mengangkut 500 penumpang dan 25 ABK tenggelam pada 30 Desember 2006. Hingga kini baru ditemukan korban selamat 79 orang. Sebelumnya (8/7-2005), KMP Digoel mengalami kecelakaan di Laut Arafuru, Maluku. Sebanyak 84 penumpang tewas dan lebih 100 penumpang lainnya belum diketahui nasibnya. Pada 27 Januari 1981 kecelakaan KMP Tampomas II menewaskan 431 penumpang. Sementara, kebakaran kapal laut Lavina I, dua pekan lalu, menewaskan lebih 50 orang.

Pada masa kolonial perusahaan pelayaran ditangani oleh KPM (Koninklijke Paketvaard Matchappij) yang memiliki 136 armada untuk melayani seantero Nusantara. Tapi, sejauh ini hampir tak pernah terjadi kecelakaan. Dan, jumlah penumpang selalu terdata rapi sesuai dengan manifes yang tercatat. Pada 1957 perusahaan pelayaran Belanda ini diambil alih oleh Pelni.

Ketika SBY masih menjadi presiden, rentetan musibah itu membuat beberapa masyarakat mengusulkan agar digelar ruwatan. Ruwatan biasanya diselenggarakan oleh masyarakat Jawa sebagai usaha untuk membebaskan manusia dari aib dan dosa, sekaligus menghindarkan diri agar tidak dimangsa Batara Kala (Dewa Waktu). Menurut mitologi Hindu, Batara Kala adalah putra Batara Guru (Dewa Siwa) yang berwujud raksasa. Ruwatan, yang artinya kembali ke semula, lazimnya dilaksanakan dengan pertunjukan wayang kulit dengan lakon Murwakala lakon yang berkisah tentang Batara Kala.

Bukan hanya wayang kulit, juga dalam wayang golek terdapat istilah ngeruwat. Kira-kira menjelang pukul 12 malam, sang dalang akan memberitahukan kepada penonton bahwa Sang Batara Kala, mahluk raksasa penyebar bala, sedikit waktu lagi akan keluar. Karenanya, penonton yang tidak ingin menonton sampai selesai diminta meninggalkan arena pertunjukan, sebab mahluk raksasa itu akan memakan otak manusia, biasanya di perempatan jalan.

Karena itu, pada masa lalu sering kita jumpai ancak di perempatan jalan, berupa kembang tujuh rupa, air mawar, telur ayam dan lisong. Saya sendiri yang tidak percaya terhadap seruan sang dalang tentang Batara Kala, sengaja pulang pukul satu dinihari. Ternyata tidak memperoleh halangan apa-apa.

Di kota metropolitan Jakarta ini ternyata masih banyak warga yang percaya pada hal-hal yang bersifat tahayul. Kita masih ingat isu-isu tentang Kolor Ijo yang dikabarkan punya hobi memperkosa cewek untuk meningkatkan ilmu hitamnya. Saat itu, bambu kuning dan daun kelor banyak dicari warga pinggiran Jakarta. Mereka percaya bila bambu kuning dan daun kelor dipasang di depan pintu rumah akan terhindar dari sang Kolor Ijo.

Terlepas dari semua musibah saat ini, sudah saatnya kita umat Islam pada khususnya, bertaubat, memohon ampun dan meminta perlindungan hanya kepada Allah subhanahu wa ta’ala. Karena bagi seorang Muslim, berbuat syirik, meminta kepada selain Allah, dan percaya kekuatan selain Allah, justru membuat Allah murka karena syirik adalah salah satu dosa besar. Wallahu A’lam.

via Tahayul Dibalik Musibah Diindonesia

credit by #913

Prabowo Subianto Manyempatkan Waktunya Untuk Berziarah Kemakam Gubernur Solo

 

Magetan – Setelah melakukan kunjungannya keliling Jawa Tengah, kini giliran Calon Presiden Prabowo Subianto mengunjungi Jawa Timur. Kegiatan Prabowo dimulai dengan mengunjungi Kabupaten Magetan.

Di Magetan, Capres nomer urut 02 itu akan berkunjung dan bersilahturahmi dengan pimpinan-pimpinan Pondok Pesantren dan juga santri. Rencananya, Prabowo bersama rombongan akan bersilahturahmi dengan pimpinan Ponpes Sabilli Muttaqin di Desa Takeran, Magetan.

Namun, sebelum mengunjungi Ponpes Sabilli Muttaqin, Prabowo menyempatkan diri untuk berziarah ke makam Raden Mas Tumenggung Ario Soerjo atau yang akrab dikenal Gubernur Soerjo di Desa Kepolorejo, Magetan.

“Pada agenda hari ini, Pak Prabowo akan berkunjung dan bersilahturahmi ke Ponpes Sabilli Muttaqin, Magetan. Karena berada di Magetan, Pak Prabowo menyempatkan diri untuk berziarah terlebih dahulu ke makam Gubernur Soerjo,” kata Ketua DPP Partai Gerindra, Setyoko di Magetan, Jawa Timur, Rabu (31/10/2018).

Setyoko menjelaskan, Prabowo memang sudah lama berkeinginan untuk melakukan ziarah ke makam Gubernur Soerjo di Magetan. Sebab, Prabowo kagum dengan sosok Gubernur Soerjo yang berani menentang dan melawan kolonialisme Inggris yang mengeluarkan ultimatum pada 9 November 1945 agar rakyat Surabaya, Jawa Timur menyerah dan hingga akhirnya terjadi pertempuran 10 November 1945 dan dimenangkan oleh rakyat Surabaya.

“Sosok Gubernur Soerjo adalah panutan yang semangat perjuangannya menginspirasi Pak Prabowo dalam berjuang membela bangsa dan negara, itu yang selalu Pak Prabowo katakan kepada kita kader Partai Gerindra,” ungkap Setyoko.

Raden Mas Tumenggung Ario Soerjo, lahir di Magetan, Jawa Timur, 9 Juli 1898. Ia meninggal di Bago, Kedunggalar, Ngawi, Jawa Timur pada 10 September 1948. Ia adalah seorang pahlawan nasional Indonesia dan gubernur pertama Jawa Timur dari tahun 1945 hingga tahun 1948.

Sebelumnya, ia menjabat Bupati di Kabupaten Magetan, Jawa Timur dari tahun 1938 hingga tahun 1943. Setelah menjabat Bupati Magetan, ia menjabat Su Cho Kan Bojonegoro (Residen) pada tahun 1943.

Setyoko menuturkan, setelah melaksanakan ziarah di makam Gubernur Soerjo, Prabowo bersama rombongan langsung menuju Sabilli Muttaqin. Rencananya pada sore nanti, Ketua Umum DPP Partai Gerindra itu juga akan melakukan Silahturahmi dengan pimpinan, Pengasuh dan juga santri di Pondok Pesantren Al Fatah Temboro Magetan.

via Prabowo Subianto Manyempatkan Waktunya Untuk Berziarah Kemakam Gubernur Solo

credit by #913

Bibit Waluyo Mendapingi Prabowo Subianto Dalam Kunjungan Keliling Jawa Tengah

Boyolali – Mantan Gubernur Jawa Tengah, Bibit Waluyo terus mendampingi Calon Presiden Prabowo Subianto dalam melakukan kunjungannya keliling kabupaten di Jawa Tengah. Kali ini Bibit Waluyo mendampingi Prabowo dalam kegiatan peresmian Posko Pemenangan Prabowo-Sandi dan Koalisi Indonesia Adil Makmur di Kabupaten Boyolali.

Dalam kesempatan itu, Prabowo yang berdiri diatas panggung usai memberikan sambutannya, langsung mempersilahkan Bibit Waluyo untuk memberikan pesan dan arahannya kepada masyarakat Jawa Tengah khususnya relawan Prabowo-Sandi dalam memenangkan pemilu 2019 mendatang.

Mendengar permintaan Prabowo, Bibit Waluyo langsung berdiri dan naik keatas panggung. Dalam pidatonya tersebut, Bibit Waluyo hanya memberikan arahan singkat kepada relawan dan masyarakat yang berkumpul di Posko Pemenangan Prabowo-Sandi Boyolali itu.

“Terimakasih bapak presiden Prabowo telah memberikan kesempatan kepada saya, kita harus bulatkan tekad bahwa bapak presiden Prabowo pikihanku,” ucap Bibit Waluyo dalam pidatonya di Posko Pemenangan Prabowo-Sandi di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Selasa (30/10/2018).

Pada kesempatan tersebut, Bibit Waluyo juga neneriakan yel yel kemenangan untuk Prabowo-Sandi. Ia juga menegaskan kepada seluruh relawan Prabowo-Sandi dan masyarakat Jawa Tengah untuk tidak ragu memenangkan Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno untuk menjadi Presiden serta Wakil Presiden Republik Indonesia pada Pemilu 2019 mendatang.

“Prabowo-Sandi menang, Prabowo-Sandi memang, wes ngono wae (yasudah gitu aja). yang lain gak usah, yang penting Prabowo Presiden Republik Indonesia,” tegas Bibit.

Bibit Waluyo yang juga merupakan mantan Pangdam Diponogoro dan Pangkostrad ini juga menjelaskan bahwa sebagai seniornya Prabowo di TNI dirinya hanya bisa memberikan saran untuk kebaikan bangsa Indonesia. Karena itu, dirinya juga berpesan kepada seluruh masyarakat Jawa Tengah untuk bersatu padu memenangkan Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno untuk menjadi Presiden dan Wakil Presiden Indonesia pada Pemilu 2019.

“Saya berdiri disini sebagai senior, kalau senior taunya hanya mengajak ayo sodaraku, kita harus bersatu padu, tekadkan dalam hati bismillaahirrahmaanirrahim 2019 Prabowo presiden,” tandasnya yang langsung disambut gemuruh tepuk tangan oleh para hadirin.

via Bibit Waluyo Mendapingi Prabowo Subianto Dalam Kunjungan Keliling Jawa Tengah

credit by #913

Pendapatan Telkom Naik 8,8 Persen Pada Kuartal III 2018

PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) mencatat pertumbuhan pendapatan sebesar 8,8 persen quarter of quarter (QoQ) pada kuartal III 2018. Kenaikan pendapatan tersebut merupakan hasil dari upaya monetisasi layanan data dan pengendalian biaya.

Sedangkan secara tahunan atau year on year (yoy), pendapatan Telkom tumbuh 2,3 persen menjadi Rp 99,2 triliun pada sembilan bulan pertama 2018. Sementara itu, EBITDA tercatat Rp 44,9 triliun dan laba tercatat sebesar Rp 14,2 triliun.

Direktur Keuangan Telkom Harry M Zen menyebutkan, secara kuartal, EBITDA dan Net Income tumbuh cukup tinggi. Masing-masing sebesar 35,5 persen dan 86,7 persen QoQ dibanding kuartal II tahun ini.

“Peningkatan ini merupakan hasil dari upaya Perseroan dalam memperkuat kinerja segmen bisnis mobile. Sekaligus terus menumbuhkan segmen bisnis fixed line dan melakukan pengelolaan biaya secara efektif,” ujar Harry melalui siaran pers, Senin (29/10).

Per kuartal III 2018, kata dia, segmen bisnis mobile Telkomsel berhasil meraih pendapatan Rp 23 triliun atau tumbuh 10,1 persen QoQ. Salah satu pendorong utamanya yakni strategi tepat di segmen Digital Business Telkomsel yang tumbuh cukup tinggi.

Segmen bisnis digital khususnya layanan Data, menurutnya masih menjadi mesin pertumbuhan Telkomsel dan berkontribusi sebanyak 54,2 persen dari total pendapatan Telkomsel di kuartal III 2018. Telkomsel juga melakukan pengendalian biaya, meski pun terus gencar menggelar BTS 4G di seluruh Indonesia.

Biaya operasional Telkomsel mengalami sedikit penurunan sebesar 0,1 persen dibandingkan kuartal sebelumnya. Hal itu berdampak terhadap kenaikan EBITDA sebesar 20,7 persen QoQ menjadi Rp 12,4 triliun dan laba bersih sebesar 24,0 persen QoQ menjadi Rp 6,6 triliun.

“Untuk meningkatkan kualitas jaringan dan menciptakan excellent customer experience untuk mendukung penggunaan data traffic yang tinggi, selama 2018 Telkomsel telah membangun 22.578 BTS yang semuanya merupakan BTS 4G,” jelas Harry.

Dengan penambahan tersebut, secara total, hingga akhir September 2018 Telkomsel telah membangun 50.755 BTS 4G.

Maka, total BTS on-air Telkomsel mencapai 183.283 unit. Sebanyak 72,5 persen di antaranya merupakan BTS 3G/4G. Pengembangan jaringan ini mendukung layanan kepada para pelanggan Telkomsel.

Pasalnya pada kuartal III 2018, jumlah pelanggan Telkomsel mencapai 167,8 juta di seluruh Indonesia. Sebanyak 112,6 juta di antaranya merupakan pengguna layanan data.

Lebih lanjut, kata Harry, bisnis digital Telkom semakin menunjukkan peningkatan signifikan di sembilan bulan pertama tahun ini dengan capaian pertumbuhan sebesar 21,2 persen. Hal itu dengan mencatatkan kontribusi dominan sebesar 51,88 persen dari total pendapatan perseroan.

“Kinerja segmen bisnis Fixed Line Telkom juga terus mengalami penguatan,” pungkasnya Harry.

Pada Sembilan bulan pertama di 2018, pendapatan dari layanan IndiHome tercatat sebanyak Rp 9,0 triliun atau meningkat 57,7 persen dari tahun lalu.

“Kontribusi ini diraih berkat peningkatan produktivitas tenaga sales dan teknisi, diversifikasi produk yang menarik dan konten-konten berkualitas, serta sistem IT yang semakin andal. ARPU IndiHome juga meningkat dari Rp 251 ribu pada kuartal II 2018 menjadi Rp 258 ribu pada kuartal III 2018,” ucapnya.

Selama sembilan bulan pertama 2018, kata dia, pelanggan IndiHome bertambah 1,7 juta, sehingga total pelanggan hingga akhir September 2018 mencapai 4,7 juta atau meningkat 101,2 persen dibandingkan tahun lalu. Sebanyal 52 persen di antaranya merupakan pelanggan layanan Triple Play.

Sementara itu, untuk segmen bisnis Enterprise, dalam sembilan bulan pertama ini terdapat peningkatan pendapatan sebesar 18,9 persen year on year (yoy). Pertumbuhan di segmen ini diproyeksikan terus menguat seiring dengan tren digitalisasi bisnis di berbagai perusahaan-perusahaan di Indonesia.

“Telkom berada di posisi yang strategis dalam mendukung tren digitalisasi tersebut, karena kami memiliki jaringan konektivitas, data centers, hingga menyediakan beragam platform dan solusi berbasis teknologi digital yang terintegrasi,” ujarnya.

Di sisi lain, segmen bisnis Wholesale and International juga mengalami peningkatan 32,6 persen dari periode sama di 2017. Segmen ini ditargetkan terus tumbuh hingga akhir tahun 2018, didukung oleh infrastuktur terutama backbone, baik domestik dan internasional.

Lebih lanjut, ia menjelaskan Telkom pun baru saja meluncurkan Satelit Merah Putih pada 7 Agustus lalu. Satelit Merah Putih membawa 60 transponder aktif yang terdiri dari 24 Standard C-band dan 12 Extended C-band yang menjangkau Asia Tenggara serta 24 Standard C-Band dengan jangkauan Asia Selatan.

Selain untuk menyediakan akses information & communication technology (ICT) di wilayah-wilayah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T) di Indonesia, keberadaan Satelit Merah Putih juga diharapkan dapat mengurangi ketergantungan terhadap satelit asing.

“Telkom juga telah menerbitkan Medium Term Notes (MTN) dengan nilai Rp1,5 triliun, untuk memperbaiki profil hutang, dengan memperbesar porsi pinjaman dengan bunga tetap. Hal ini sebagai antisipasi atas potensi naiknya suku bunga dalam beberapa tahun ke depan. Telkom menawarkan MTN konvensional dan syariah ijarah, masing-masing dalam tiga seri. MTN tersebut berdurasi satu tahun, dua tahun, dan tiga tahun dengan bunga tetap atau bagi hasil masing-masing sebesar 7,25 persen, 8,0 persen, dan 8,35 persen,” jelasnya.

Ia menambahlan, sampai akhir 2018, Telkom mengalokasikan belanja modal atau capital expenditure (capex) sekitar 25 persen dari total pendapatan Perseroan. Alokasi belanja modal terbanyak digunakan untuk mendukung bisnis broadband.

“Telkom terus fokus memperkuat infrastruktur untuk meningkatkan kualitas layanan yang mendukung excellent customer experience. Dengan jaringan infrastruktur yang kuat dan andal, diharapkan Perseroan dapat menciptakan sustainable competitive growth dalam jangka panjang,” kata Harry.

via Pendapatan Telkom Naik 8,8 Persen Pada Kuartal III 2018

credit by #913